LHOKSEUMAWE - Ketua panitia pelaksana Zikir Al-Waliyyah dan Tawajjuh Akbar, Tgk Suaidi Yahya, mengajak masyarakat Kota Lhokseumawe untuk menghadiri acara tersebut yang akan dilaksanakan di Masjid Syura gampong Meunasah Mee Kandang-Kota Lhokseumawe pada hari Sabtu (malam Ahad), 17 September 2022 pukul: 20.00 s/d selesai.
Acara ini akan dihadiri oleh seluruh mursyid dan ahli tarekat Naqsyabandiyah dari wilayah pantai timur-utara dan juga oleh seluruh masyarakat wilayah Kota Lhokseumawe.
Acara zikir dan tawajjuh ini juga akan diisi dengan pengijazahan tarekat Naqsyabandiyah oleh Abuya H Mawardi Waly MA. Oleh karena itu panitia pelaksana mengharapkan bagi siapapun yang ingin mengambil ijazah tarekat Naqsyabandiah kiranya dapat mempersiapkan diri dengan melakukan mandi taubat juga shalat sunat taubat. Bagi kaum laki-laki membawa kain surban (rida').
Harapan dengan terlaksananya kegiatan ini dapat meningkatkan ketaqwaan dan semangat dalam beribadah kepada Allah SWT. di dalam kehidupan masyarakat Kota Lhokseumawe untuk menuju baldatun thayyibatun wa Rabbun Ghafur.
Panitia pelaksana Rabithah Alumni Dayah Darussalam (RADAD) merupakan suatu ikatan alumni Dayah Darussalam Al-Waliyyah Labuhan Haji Barat yang merupakan dayah tertua dan induk pesantren di Aceh yang didirikan oleh Hadhratus Syeikh Abuya H Muda Waly Al-Khalidy.

0 Komentar